Begini Cara UPA Tingkatkan Kualitas Layanan Kesehatan di Indonesia

Univetsitas Patria Artha (UPA) melaksanakan Studi banding Ke Rumah Sakit Holistic Purwakarta mulai dari tanggal 19 – 20 April 2018.
Kegiatan studi banding ini dipimpin langsung oleh Rektor Universitas Patria Artha, Bastian Lubis,S.E.,M.M dan langsung diterima oleh Dr. Husen A. Bajry,Ph.D selaku Pelopor dan pendiri Totist Hospital
Tujuan kegiatan ini yakni untuk melihat langsung proses pelayanan kesehatan yang berbasis holistic. Melakukan Testimoni kepada Pasien yang di rawat dengan metode pengobatan Holistic.
Selain itu, untuk mengkombinasikan program Holistic pada kurikulum pada prodi Keperawatan dalam bentuk kegiatan Ekstrakurikuler dalam mempersiapkan mutu lulusan. Dan Melakukan pengkajian secara legal Aspek program Holiatic.
Dalam sambutannya Bastian Lubis menyampaikan dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan diperlukan konsep pelayanan yang menyeluruh kepada masyarakat agar mampu membantu program pemerintah dibidang Kesehatan.
“Kedepannya diharapkan program pengobatan atau teraphy secara Holistic mendapatkan legalitas dari Pemerintah agar masyarakat indonesia bisa mendapatkan proses pelayanan dan pemahaman secara menyeluruh tentang keaehatan,” ucapnya.
Sementara, Dr. Husen A. Bajry,Ph.D selaku pelopor dan pendiri Tourist Hospital berharap kedepannya kegiatan ini ditindaklanjuti dengan Program MoU agar proses pelayanan kesehatan secara holistic bisa dipahami secara menyeluruh oleh masyarakat indonesia.
“Dengan mengangkat moto Tubuh anda adalah dokter yang terbaik. Ingat sehat tidak bisa dibeli dengan Uang,maka sebelum turun mesin ikutilah paket 3 hari atau 7 hari Tune Up Tubuh (Cleasing Program) di IHTH. Sehat afalah harta yangbpaling mahal. Kesehatan sepenuhnya bergantung pada si pemilik Tubuh,” pungkasnya. (IDP)