UPA Bakal Gandeng PT Telkom, Ini Kerjasamanya

Irwan

Kerjasama nantinya akan menjadikan PT Telkom sebagai tempat magang mahasiswa FT MI D3 UPA tiap semester.

Jajaran akademik Jurusan D3 Manajemen Informatika (MI) D3, Fakultas Tekhnik (FT), Universitas Patria Artha (UPA) berencana akan menjalin kerjasama dengan PT PT Telkom Indonesia tahun ini.

Kerjasama nantinya akan menjadikan PT Telkom sebagai tempat magang mahasiswa FT MI D3 UPA tiap semester.

Ketua Prodi (Kaprodi) D3 MI, Ir Irwan Syarif, M,T, Rabu (28/3/18), mengatakan rencana tersebut berawal dari banyak mahasiswanya yang bekerja di PT Telkom baik berstatus mahasiswa yang menjalankan program perkuliahan maupun alumni.

“Sejak 2016 saya cari tahu dan rata-rata mahasiswa saya bekerja di sana (PT Telkom). Dan akhirnya saling memanggil, bantu membantu juniornya untuk bekerja di sana pula. Jadinya saya meminta kepada Rektor untuk menggandeng Telkom sebagai mitra kerja kami kedepan,” ucapnya.

Kata Irwan, respon cepat pun dilakukan oleh Rektor dan mengizinkannya membuat beberapa persyaratan yang akan dijadikan syarat untuk melakukan Momerandum Of Understanding (MOU) nantinya.

Untunya, hal itu juga mendapatkan respon dari pihak Telkom.

Saat ini, Irwan dan jajarannya tengah mempersiapkan moment tersebut.

“Iya. Kami sedang menyusun berbagai hal yang menjadi syarat MOU dan pihak Telkom merespon baik. Katanya aturmi saja secepatnya,” jelasnya.

Irwan menekankan jika nantinya kerjasama tersebut sudah resmi, mahasiswa diharap dapat menggunakan kesempatan tersebut sebaik-baiknya. (IDP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *